Lampung Timur, Journalpesantrn.com | Pondok Pesantren Nurul Qur’an An-Nahdliyah, akan menggelar Haflah Akhirussanah, dan Tasyakuran khotmil Qur’an serta Jami’ud Durus pada tanggal 16 Maret 2023, Pukul 20,00 WiB, Bertempat di halaman Pondok Pesantren Nurul Qur’an An-Nahdliyah, di Plong 11 Desa Sidorejo, Kecamatan Sekampung Udik, Lampung Timur
“Saat ini Pondok Pesantren Kami akan mewisuda kurang lebih 60 Santri Putra Putri, Kedepan insya Allah kita akan Perluas Unit unit Pendidikan Di Pon Pes Kami.”, jelas KH Ali Mustofa Al Mursyid, Pengasuh Pon Pes Nurul Qur’an An-Nahdliyah, kepada Journalpesantren.com Rabu (15/3/2023).
Santri bertransformasi berbasis digital, walaupun Pon Pes di desa, tapi tidak ketinggalan Teknologi Digital. Misalnya kedepan ada Smart Pesantren Berbasis Digital salah satu fungsinya, Wali Santri dari rumah, dari kantor, dari pasar, bisa mengontrol anak anaknya yang belajar di Pondok pesantren Kami, 24 jam. Jadwal ngaji, jadwal sekolah, jadwal makan, dan masih banyak manfaat lagi, Keterangan KH Ali Mustofa Al Mursyid, Pengasuh Pon Pes Nurul Qur’an An-Nahdliyah.
Masih menurut Kyai Ali, yanbg menyerukan untuk mengajak seluruh umat, tentang pentingnya pendidikan karakter, “Tempat yang pas Ya di Pondok Pesantren, mendidik karakter dan ahlakul karimah”.
“Sekalian Mohon Doa nya dan kehadiran nya kepada seluruhnya untuk menghadiri Pengajian di Pesantren Kami, yang akan dihadiri oleh Tokoh Nasional yaitu Al mukarrom Al Habib Umar Bin Muhdor al Hadad, dari Bandar Lampung.”, pungkas Kyai Ali. (PR/Fjr)